Assalamu'alikum Wr. Wb.
Tadi siang, tepatnya pukul 13.00 WIB saya pergi ke warnet untuk
mengerjakan tugas-tugas yang menyebalkan itu. Ya mau gimana lagi, wong
dirumah juga saya gak punya printer jadi terpaksa saya pergi ke warnet
yang jaraknya cukup jauh dari rumah saya. Sesampainya di warnet, saya
langsung bertanya kepada OP warnet komputer mana yang kosong karena
setelah saya lirik-lirik ternyata warnetnya penuh sobat. Jreeng, jreeng,
saya langsung dikasih kompi no 17, ya tanpa mikir lama sayapun masuk ke
dalam bilik dan memilih paket 3 (paket 3 jam).
Namun, saya menemukan kendala di sana ! Yaitu loading yang tidak
selesai-selesai. Akhirnya gangguan selesai, saya langsung pergi ke
facebook dan login dengan akun
kesayangan saya. Namun, gangguan datang lagi, kali ini benar-benar
membuat komputer saya lumpuh alias tak berjalan sama sekali. Hingga
sekitar 10 menit gangguan pun mereda, saya langsung melanjutkan browsing
hingga akhirnya saya menemukan sebuah artikel yang sangat berguna buat
saya ! Ya, artikel itu membahas Trik Browsing Cepat di Warnet.
Tak beberapa lama, saya langsung membaca dan juga langsung
mempraktekannya. Hasilnya sangat diluar dugaan, browsing sangat enteng
bin ringan dan tidak ada yang namanya jarmot bin lelet. Sungguh sebuah
artikel yang sangat bermanfaat buat saya.
Lalu, bagaimana caranya agar saat kita browsing bisa mendapatkan kecepatan ngebut? Mari kita simak tutorial berikut ini.
Disini, anggap saja semua komputer warnet menggunakan Windows XP dan Mozilla Firefox versi 3.5 dan 3.6.
Oke, anggap saja persiapan telah selesai saatnya kita langsung go action !
Langkah pertama yang harus kalian lakukan adalah menghapus Cache, Cookies dan History. Caranya adalah:
Buka Mozilla >> Lalu ketik secara bersamaan tombol CTRL + Shift + Delete >> Hapus Cache, Cookies dan History
Langkah berikutnya, masukkan kode ini ke address bar:
about:config
Jika sudah, maka kamu akan mendapatkan peringatan pilih saja
I'll be carefull, i promise
Langkah selanjutnya, kamu ketik kata
network di kolom filter. Maka akan muncul beberapa deret kata yang diawali dengan kata network.
Langkah selanjutnya, kamu cara 3 baris di bawah ini kemudian klik dua kali :
network.http.pipelining
network.http.pipelining.ssl
network.http.proxy.pipelining
Fungsi klik 2 kali adalah untuk merubah status yang dari FALSE menjadi TRUE.
Selanjutnya, kamu cari baris
network.http.pipeliningmaxrequest >> Klik 2 Kali >> ubah angka 4 menjadi 30.
Jika sudah, kamu pilih salah satu baris kemudian
klik kanan >> new >> integer lalu kamu isi kolom dengan
nglayout.initialpaint.delay isi dengan angka 0.
Terakhir, kamu refresh browser Mozilla Firefoxmu dan kini kamu bisa berinternet ria di warnet dengan speed yang cukup.